Lensaone.id-KotaJambi-Dinas perdagangan kota Jambi melaksanakan pasar murah selama bulan ramadhan ini yang diselenggarakan di 11 kecamatan Dikota Jambi
Kegiatan pasar murah ini yang berlangsung dikecamatan alam barajo selama satu hari
Dalam kegiatan Kabid Perdagangan kota jambi Budi mengatakan kepada awak media pada hari selasa (5/4/22) Pelaksanaan pasar murah ini kita laksanakan Di 11 Kecamatan dikota Jambi selama bulan suci ramadhan. kegiataan hari ini kami laksanakan di kecamatan alam barajo dan 1000 kupon yang di turunkan untuk masyarakat kecamatan alam barajo
Kegiatan pasar murah ini kita laksanakan satu hari satu kecamatan dengan hari dan tanggal yang berbeda-Beda
Tujuan kita lakukan untuk menstabilkan harga barang dan membantu masyarakat kurang mampu di bulan suci ramadhan ini. Sehingga dengan adanya pasar murah ini masyarakat bisa terbantu dalam pemenuhan kebutuhan pokok nya
Ada pun yang kita jual dipasar murah ini beras premium 5 kg,Gula pasir 1kg dan minyak goreng 1 liter dengan harga subsidi Perpaket Rp 70,000 dan masyarakat membeli dengan harga Rp 36.500
Ditempat yang sama camat alam barajo Iper Riyan Suni mengatakan Dengan adanya pasar murah dikecamatan alam barajo bisa membantu masyarakat kurang mampu
Ada pun yang dapat membeli sembako murah tersebut dijatah kan 1 RT Sekitar 4 KK dari 5 kelurahan yaitu kelurahan, yaitu : 1. Kelurahan Kenali Besar; 2. Kelurahan Rawa Sari; 3. Kelurahan Mayang Mangurai; 4. Kelurahan Bagan Pete; dan 5. Kelurahan Beliung.
(Reporter Erick)
Komentar