Lensaone.id-Bungo-Pemerintahan Dusun Tanjung Kecamatan Tanah sepenggal melaksanakan kegiatan Musrenbangdus yang bertepatan di Kantor Rio Dusun Tanjung Kecamatan Tanah Sepenggal Kabupaten Bungo Propinsi Jambi.Senin 25 September 2023.
Kegiatan Musrenbangdus Tanjung Kecamatan Tanah sepenggal di hadiri Camat Haris S.Kom.MM,Suryadi SH Sekcam ,Kasi PMD,kasi PEM, Hasan Rio ,BPD,ketua TP-PKK, babinkamtibmas, Babinsa,perangkat Dusun,Lam, Pegawai sarak,Karang taruna,pendamping Desa dan intansi terkaid.
Musrenbangdus ini berdasarkan usulan dari kampung masing-masing, yang kita tampung semuanya, namun kita tetap mengutamakan untuk memprioritaskan untuk kebutuhan masyarakat, khusus Dusun Tanjung.
Adapun yang diusulkan oleh masyarakat melalui kepala kampung yang ada di Dusun Tanjung 2023/2024 adalah sebagai berikut;
-Pembangunan jalan rabat beton, Dransse,tiang listrik,
– Peningkatan Bumdus(BUMDES)
– Stunting
– Ketahanan Pangan
– BLT-DD (Masyarakat/Ekstrim)
– Pemberdayaan, Pelatihan serta kegiatan lain sebagainya.
Hasan,Datuk Rio Dusun Tanjung saat di Wawancara Oleh Media Online lensaone.id Mengatakan” hari kita Musrenbangdus Tanjung berlangsung dengan sukses,dan semua usulan masyarakat kita tampung, namun kita masih mengadakan rapat bersama BPD, untuk menetapkan Apbdus, yang mana pengusulan dari masyarakat yang harus kita prioritaskan.
Semuanya itu tergantung dengan Anggaran Dana Desa (DD),jika keuangan mampu nanti kita bangun ,namun jika tidak ,maka kita realisasi pada tahun berikutnya” Tutur Rio Hasan”
Camat Haris S.Kom MM,juga berpesan Agar Badan Usaha Milik Dusun (Bumdus) tolong di aktifkan Kembali,dan mari kita dikembangkan Bumdus untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, gunakanlah dana desa dan dana yang lainnya, sesuai post nya dan kegunaannya, “Tutur Haris S.Kom MM”
Haris, juga menegaskan kepada pemerintah Dusun dan kepada BPD marilah kita berkerja sama dengan baik, demi kemajuan roda pembangunan Dusun Tanjung, yang sesuai dengan tupoksi tugasnya masing-masing, BKMT mohon juga di aktifkan kembali , khusus tanah sepenggal, tahun 2024 mohon di anggarkan,dan juga tingkat kan pertanian,buka lah lahan yang lagi tidur menjadi lahan produktif, untuk meningkatkan inflasi kita”Sampai Camat Tanah Sepenggal ”
Hal senada juga disampaikan Husni Ketua BPD Dusun Tanjung” alhamdulillah acara ini sukses dilaksanakan,apa pun semua usulan akan kita tampung,namun kita akan rapat kembali pembahasan penetapan APBDus (APBDes),apa aja yang kita prioritas untuk kebutuhan masyarakat,dan sumber dana yang masuk ke Desa-desa (Ke Dusun)seperti ADD,DD,GDM,dana Provinsi, serta dana lainnya.
“Maka dengan itu semuanya tergantung anggaran dan kemampuan uang Desa yang masuk ke desa, dan anggaran tersebut sudah Ada aturan dan peraturan nya,kita juga tidak berani melanggar aturan yang sudah di tentukan dengan peraturan pemerintah dan peraturan kementerian desa”sampaikan Ketua BPD.”
(Reporter Hendrry)
Komentar